Beda Nasi Mandhi Biryani dan Kabsa Khas Timur Tengah

Di dalam dunia perkulineran, sudah banyak sekali masakan-masakan luar negeri yang sudah bisa kita nikmati.

Sekarang juga sudah banyak beredar menu-menu khas Timur Tengah yang menggugah selera.

Contohnya nasi mandhi, nasi biryani, kabsa dan masih banyak lagi yang lainnya.

Kalau merasakan masakan khas Timur Tengah ini, dijamin pasti ketagihan.

Karena mereka menyertakan bumbu-bumbu rempah yang “tajam” dan beraroma yang membuat kita penasaran untuk segera mencicipinya.

Kalau di Indonesia sudah terbiasa merasakan nasi kebuli yang bercita rasa gurih yang dimasak dengan kaldu kambing, susu kambing dan minyak samin.

Lalu disajikan dengan daging kambing goreng dan ditaburi dengan irisan kurma kadang juga kacang mete dengan rasa yang mirip sekali dengan kare.

Sudah merasakan kelezatannya kan? Nah, masih ada lagi nasi-nasi khas Timur Tengah yang wajib juga dicicipi.

Untuk menu nasi khas Timur Tengah tidak jauh dari daging domba/kambing dan ayam.

Lalu bedanya apa nasi-nasi tersebut? Ini dia perbedaan nya.

Berikut Perbedaan Nasi Mandhi Biryani dan Kabsa

MANDHI RICE

Nasi Mandhi Biryani dan Kabsa
Gambar: thestar.com

Mandhi adalah masakan tradisional yang asalnya dari Handhramaut,Yaman.

Warna nasi yang tidak begitu kuning ditambah dengan campuran baharat khusus dan dimasak ke dalam lubang tanah yang digali dan ditutup dengan tanah liat.

Nah tapi seiring berjalan nya zaman dimasaknya menggunakan “oven” dari tanah liat yang mirip drum dengan dibakar diatas arang yang panas.

Daging yang dimasak bersama nasi ini dipanggang dengan cara digantungkan diatas nasi.

Jadi, minyak-minyak dari daging tersebut turun ke nasi yang membuat nasinya jadi lembab dan gurih.

Nasi mandhi ini biasanya dihidangkan bersama daging domba (mutton), daging onta, daging ayam dan daging kambing.

Baca Juga: 9 Cara Cepat Membuat Dressing Salad

NASI BIRYANI

Nasi Biryani
Gambar: archanaskitchen

Nasi biryani disebut juga dengan nasi briyani, biriyani, biriani berasal dari Pakistan dan India, nama berasnya adalah basmati.

Nasi ini dimasak bersama dengan rempah-rempah ditambah dengan sayuran atau daging ayam, kambing, domba, sapi, ikan atau bahkan udang.

Nama makanan ini sebetulanya adalah Biryani dari bahasa Persia yang artinya goreng atau panggang.

Zaman dulu itu beras digoreng dulu bersama minyak samin sebelum direbus bersama rempah-rempah sampai setengah matang.

KABSA

Nasi Kabsa
Gambar: kitchen47

Nasi kabsa atau kabsah adalah berupa hidangan nasi yang berasal dari Arab Saudi dan makanan ini dianggap sebagai hidangan nasional mereka.

Nasi ini juga sering disebut dengan makbus, berbahan dasar nasi dan daging.

Makanan ini sering dijumpai di Negara Yaman, Oman, Qatar, Uni Emirat Arab, Kuwait, Bahrain dan juga Indonesia karena bangsa Arab yang menetap di Indonesia.

Teknik memasaknya sih mirip kalau membuat mandhi, daging dipanggang dilubang di dalam tanah dan ditutup saat proses memasak.

Cara lain yang digunakan adalah dengan mathbi yaitu daging yang sudah dibumbui dibakar diatas bara api.

Atau bisa juga memasaknya dengan cara madghut yaitu emasak daging dalam panci dengan tekanan yang tinggi.

Nah itu tadi perbedaan nasi mandhi, biryani dan kabsa. Anda juga bisa mencoba mengolahnya di rumah lho.

1 thought on “Beda Nasi Mandhi Biryani dan Kabsa Khas Timur Tengah”

Leave a Comment