Resep Es Lidah Buaya – Hello moms! Jika moms memiliki tanaman lidah buaya yang lebat dan bingung bagaimana cara mengolahnya, Moms sedang membaca artikel yang sangat tepat!
Kali ini resepmami akan membagikan cara bagaimana mengolah lidah buaya agar menjadi minuman yang segar dan menyehatkan!
Lidah buaya merupakan tanaman herbal yang sering digunakan sebagai obat pertolongan pertama pada luka bakar, penyubur rambut ataupun untuk kecantikan kulit.
Namun siapa sangka bahwa tanaman yang satu ini juga memiliki beragam manfaat kesehatan jika dikonsumsi loh moms!
Kandungan dalam lidah buaya ternyata memiliki manfaat untuk melancarkan pencernaan seperti sembelit dan meredakan asam lambung.
Selain itu lidah buaya juga dapat menurunkan tekanan darah yang tinggi dan menurunkan kadar gula dalam darah. Luar biasa kan moms manfaatnya?
Salah satu cara untuk menikmati lidah buaya adalah mengolahnya menjadi minuman yang segar. Yuk intip Resep Es Lidah Buaya ala resepmami kali ini!
Cara Membuat Es Lidah Buaya
Sajian | Minuman |
Masakan | Resep Es Lidah Buaya |
Keyword | Resep Es Lidah Buaya |
Waktu persiapan | 20 Menit |
Waktu memasak | 30 Menit |
Porsi | 4-5 Porsi |
Kalori | 175 kalori/porsi |
Bahan-bahan Es Lidah Buaya:
- 4-5 batang/pelepah lidah buaya segar
- 3 sendok makan gula pasir
- 1 sendok makan garam
- 3 sendok makan biji selasih yang telah direndam
- 1 buah lemon
- 2 lembar daun pandan
- 750 ml air
- Es serut atau es batu
- Sirup coco pandan
Cara Membuat Es Lidah Buaya
- Pertama, kupas lidah buayanya terlebih dahulu ya moms! Jika moms bingung bagaimana cara memngupasnya, moms bisa memotong vertikal bagian duri yang berada disamping kanan dan kiri pelepah lidah buaya, kemudian kupas bagian alas atas dan bawah dari pelepah lidah buaya sehingga menyisakan daging lidah buaya yang berwarna putih
- Jika sudah dikupas, iris daging lidah buaya dan potong menjadi kotak kotak kecil, untuk ukurannya dapat disesuaikan dengan selera ya moms
- Kemudian, siapkan wadah yang telah diisi dengan air, masukkan lidah buaya dan garam (secukupnya saja) kemudian rendam selama kurang lebih 10 menit sambil sesekali diaduk. Perendaman dengan air garam ini bertujuan untuk menghilangkan lendir dari lidah buaya. Setelah itu, angkat daging lidah buaya dari air rendaman
- Langkah selanjutnya adalah didihkan 750 ml air bersama dengan 2 lembar daun pandan dan gula pasir secukupnya (disesuaikan dengan selera). Jika air telah mendidih masukkan daging lidah buaya dan tunggu sekitar 15 menit sampai daging lidah buaya menjadi berwarna putih dan matang. Setelah itu tiriskan lidah buaya selama kurang lebih 15 menit.
Cara Penyajian
- Siapkan gelas saji kemudian tuangkan sirup coco pandan kedalam gelas, untuk takarannya disesuaikan dengan selera ya moms
- Tuangkan es serut (jika ada) atau es batu sesuai dengan selera kedalam gelas
- Kemudian, iris lemon menjadi beberapa bagian tipis lalu masukan satu atau dua irisan tipis lemon kedalam setiap gelas
- Setelah itu tuangkan biji selasih yang telah direndam secukupnya sesuai dengan selera
- Terakhir, masukkan rebusan lidah buaya beserta kuahnya kedalam gelas
- Untuk mempercantik tampilan minuman, moms bisa menambahkan daun mint diatas minuman es lidah buaya
Es lidah buaya telah siap untuk dihidangkan dan dinikmati bersama teman atau keluarga.
Nah, untuk membuat es lidah buaya ternyata sangat mudah kan moms? Selain menyegarkan moms juga bisa mendapatkan banyak manfaat dari es lidah buaya ini.
Selamat mencoba moms!
Baca Juga : Cara Membuat Jamu Temulawak Kunyit