Cara memasak sarden – Moms ingin memasak sarden tapi bingung bagaimana agar sarden memiliki rasa yang tidak biasa? dan tentunya lebih lezat?
Moms sednag membaca artikel yang sangat tepat! Karna kali ini resep mami akan membagikan resep bumbu rahasia agar sarden buatan moms menjadi lebih nikmat dan disukai keluarga!
Resep Cara Memasak Sarden
Sajian | Makanan |
Makanan | Indonesia |
Keyword | Cara Memasak Sarden |
Waktu Persiapan | 30 Menit |
Waktu Memasak | 30 Menit |
Porsi | 3 Porsi |
Kalori | 140 Kalori / Porsi |
Sarden merupakan nama ikan yang sering dijual dengan kemasan kaleng dan siap untuk di konsumsi.
Karna siap untuk dikonsumsi, sebenarnya sarden yang berada dikaleng ini sudah matang ya moms.
Namun, sarden biasanya lebih nikmat jika disajikan dengan suhu yang panas atau hangat. Maka dari itu, para moms biasanya menghagatkan sarden sebelum disajikan.
Untuk menambah cita rasa yang lebih lezat, moms bisa menambahkan beberapa bumbu tambahan loh saat menghangatkan sarden! Yuk simak cara membuat sarden menjadi lebih lazat dibawah ini!
Bahan – bahan yang diperlukan :
- 425 gram ikan sarden (1 kaleng besar)
- 2 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1 batang daun bawang
- 2 lembar daun salam
- 3 cabe rawit
- 1 buah tomat
- 100 ml air
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya
Cara Memasak Sarden :
- Pertama tama, siapkan cobek atau ulekan kemudian geprek kunyit dan jahe. Ingat, cukup di geprek ya moms, buka di ulek atau dihaluskan. Kemudian simpan jahe dan kunyit pada wadah lain. Penambahan bumbu kunyit dan jahe selain untuk menambah cita rasa sarden, juga digunakan untuk mengurangi bau amis pada ikan ya moms.
- Selanjutnya, gunakan cobek atau ulekan dan haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabe sampai bumbu menjadi halus. Jika moms menyukai pedas, moms bisa menambahkan cabe sesuai selera ya moms
- Kemudian, iris daun bawang berukuran satu ruas jari dan tak lupa iris juga tomat dengan ukuran yang kecil ya moms. penambahan daun bawang berfungsi untuk membuat sarden lebih beraroma dan menambah cita rasa sarden.
- Jika semua bumbu telah siap, maka panaskan wajan dan tambah sedikit minyak
- Tumis bumbu bawang yang telah dihaluskan sampai tercium aroma bawang. Jika sudah tercium, masukkan kunyit, jahe, irisan tomat, daun bawang dan daun salam, kemudian aduk rata selama kurang lebih 1 menit.
- Selanjutnya, tuangkan 100 ml air pada wajan, dan biarkan mendidih.
- Setelah mendidih, tuangkan sarden yang berada dikaleng dan aduk rata dan tunggu sampai mendidih. Sambil menunggu mendidih, moms bisa menambahkan garam dan gula pada sarden. Untuk penambahan penyedap rasa, sebenarnya optional saja, karna sarden instan biasanya sudah memiliki rasa gurih. Jika telah mendidih, angkat sarden dari wajan.
- Siapkan piring saji, kemudian tuangkan sarden pada piring saji. jika moms menyukai asam, moms bisa menambah sedikit jeruk nipis pada sarden. Untuk mempercantik tampilan moms bisa menambahkan daun selada ataupun bawang pada piring saji.
- Sarden yang lezat telah siap disantap oleh moms dan keluarga.
Cara pengolahannya yang praktis, menjadikan sarden instan sebagai andalan para moms yang sedang terburu buru untuk menyajikan makanan.
Selain praktis, sarden juga terbukti memiliki banyak kandungan yang menyehatkan jantung dan menambah asupan protein bagi tubuh moms dan keluarga.
Sekian artikel cara membuat sarden dengan bumbu tambahan ala resepmami, semoga artikel ini membantu ya. Selamat mencoba!