Cara membuat Kue Lumpang – Kue tradisional khas Palembang ini bernama kue lumpang.
Bentuknya yang membentuk bulat dan cekung di bagian tengahnya seperti alat untuk menumbuk padi yang dinamakan lumpang. Karena itulah kue ini dinamakan kue lumpang.
Sekilas kue ini mirip seperti kue talam. Apalagi jika kue lumpang rasa pandan.
Bentuk dan warnanya mirip sekali dengan kue talam. Akan tetapi, kue talam tidak memiliki cekungan di atasnya. Sedangkan kue talam biasanya memiliki 1 lapisan putih di atasnya yang terbuat dari santan gurih.
Selain itu tekstur kedua kue ini sangat berbeda. Kue lumpang memiliki tekstur yang lebih kenyal. Hal ini karena kue lumpang dibuat dengan menggunakan tepung tapioka.
Kue lumpang biasanya terdiri dari 3 rasa yaitu original, pandan, dan gula merah. Rasanya akan tergantung saat air dalam membuat kue lumpang dibuat.
Rasa original berwarna putih menggunakan gula pasir pada air adonannya. Rasa pandan berwarna hijau, biasanya dibuat langsung jus atau air pandan yaitu daun pandan yang diblender.
Rasa gula merah berwarna kecokelatan, dibuat dari air gula merah dengan cara gula merah dilarutkan ke dalam air.
Kue tradisional Palembang ini sering dijadikan camilan atau pun teman saat minum teh atau kopi.
Walaupun sudah banyak beragam camilan dari luar yang terkenal di Indonesia, kue ini masih memiliki banyak penggemar. Apakah moms salah satu penggemarnya? Atau mungkin ayah?
Anak-anak juga bisa jadi menjadi salah satu penggemarnya jika moms mengenalkan pada anak-anak. Yuk moms, coba membuatnya di rumah.
Berikut ini resepmami menghadirkan resep kue lumpang yang bisa membantu moms membuat kue lumpang sendiri di rumah.
Resep dan Cara Membuat Kue Lumpang
Sajian | Kue |
Masakan | Indonesia |
Keyword | cara membuat kue lumpang |
Waktu persiapan | 20 menit |
Waktu memasak | 15 menit |
Porsi | 10 porsi |
Kalori | 163 kalori/porsi |
Bahan-bahan Membuat Kue Lumpang:
- 100 gr tepung terigu
- 100 gr tepung tapioka
- 100 gr gula pasir
- 400 ml jus pandan
- Sejumput garam
- 100 gr kelapa parut
- 1 lembar daun pandan
- ½ sdt garam
Cara Membuat Kue Lumpang:
- Siapkan bahan-bahan dan alat-alat untuk membuat kue lumping
- Masukkan tepung terigu, tepung tapioka, dan gula pasir ke dalam wadah
- Tambahkan jus pandan sedikit demi sedikit sambil diaduk, aduk seluruh adonan hingga tercampur rata dan tidak ada yang menggumpal
- Tambahkan sejumput garam dan aduk rata
- Saring adonan agar benar-benar lembut
- Olesi cetakan kue lumpang dengan minyak sayur, olesi tipis-tipis
- Masukkan adonan kue ¾ dari cetakan
- Masukkan kue ke dalam kukusan yang telah dipanaskan sebelumnya. Kukus selama kurang lebih 15 menit dengan menggunakan api sedang
- Selagi menunggu kue matang, buatlah toping kelapa
- Campurkan kelapa parut dan garam, aduk rata. Berikan daun pandan agar wangi
- Kukus sebentar saja agar kelapa lebih tahan lama
- Biarkan kue lumpang yang sudah matang agar mendingin. Keluarkan dari cetakan dan tambahkan parutan kelapa di atasnya
- Kue lumpang siap untuk disajikan dan dinikmati bersama
Nah, itulah cara membuat kue lumpang. Untuk mendapatkan warna yang lebih cerah, moms bisa menambahkan pewarna dari daun suji atau pewarna makanan.
Jika moms menginginkan kue lumpang rasa gula merah, moms bisa mengganti air pandan atau jus pandan dengan air gula merah.
Agar rasanya tetap enak dan wangi tambahkan daun pandan saat membuat air gula merahnya ya moms.
Yuk, mencoba memasak beragam kue tradisional.
Selamat mencoba dan memasak moms 🙂